Purna Bakti Kadus Kembang Sarmanto
- Oct 06, 2021
- artadiputra
sidorejo-wonogiri.desa.id Bertempat di Ruang Pertemuan Kantor Kepala Desa Sidorejo pada Rabu (6/10/2021) Pemerintah Desa Sidorejo mengadakan acara perpisahan Kepala Dusun Kembang Sarmanto yang telah purna bakti terhitung mulai tanggal 21 September 2021. Hadir pada acara tersebut Kepala Desa Sidorejo Joko Nalongso beserta seluruh perangkat desa dan seluruh anggota BPD. Pada kata sambutannya Kepala Desa Sidorejo Joko Nalongso mengucapkan terimakasih banyak atas pengabdian selama ini. Mudah-mudahan amal baktinya menjadi amal sholeh dan mendapatkan ridho dari Alloh SWT. [caption id="attachment_3609" align="aligncenter" width="1280"] Kadus Sentono Raji ditunjuk menjadi Pelaksana Tugas Harian Kadus Kembang. Foto : Yuniarsih[/caption] Kepala Desa Sidorejo menunjuk Kepala Dusun Sentono Raji sebagai pelaksana tugas harian Kepala Dusun Kembang hingga nanti dilantiknya Kepala Dusun Kembang periode berikutnya. Menurut Kades Joko Nalongso penunjukan tersebut dengan alasan bahwa Dusun Sentono dan Dusun Kembang berdampingan sehingga akan memudahkan dalam proses koordinasi. Mantan Kadus Kembang Sarmanto mengucapkan permohonan ma’af jika selama menjabat banyak berbuat salah atau menyinggung perasaan rekan-rekan semua. Beliau berharap hubungan tetap terjalin dengan baik dan tidak segan untuk memberi kabar ataupun meminta pendapat.