BLT-DD Resmi Diperpanjang, Pemdes Sidorejo Melaksanakan Musdesus

  • Aug 05, 2020
  • artadiputra

sidorejo-wonogiri.desa.id Pemerintah Desa Sidorejo Kecamatan Tirtomoyo Kabupaten Wonogiri menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) dalam rangka perpanjangan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) yang semula masa penyaluran 3 (tiga) bulan menjadi 6 (enam) bulan. Kegiatan Musdesus dilaksanakan di Balai Desa dengan dipimpin oleh Ketua BPD Desa Sidorejo Muhammad Nur Sholeh, Rabu (5/8/2020). Hadir dalam kegiatan tersebut Kasi Tata Pemerintahan Kecamatan Tirtomoyo Sumiyati, Kepala Desa Sidorejo Joko Nalongso, Pendamping Desa Asih Rejeki, PLD Nita, Babinsa, perangkat desa, lembaga desa dan perwakilan KPM. [caption id="attachment_3413" align="aligncenter" width="2560"]Para peserta Musdesus BLT-DD. Foto : Artadi Para peserta Musdesus BLT-DD. Foto : Artadi[/caption] Musyawarah tersebut menyepakati penetapan daftar calon penerima BLT-DD lanjutan sebanyak 191 KPM. Setiap KPM akan menerima dana sebesar 300 ribu rupiah per bulan untuk 3 bulan. Pendamping Desa Asih Rejeki mengatakan bahwa BLT-DD tersebut untuk 3 bulan yaitu Agustus, September dan Oktober 2020. Daftar calon penerima tersebut melanjutkan periode sebelumnya dengan beberapa perbaikan apabila ada KPM yang meninggal, pindah, ganda dengan bantuan sosial lainnya, atau merasa sudah mampu tanpa bantuan. [caption id="attachment_3414" align="aligncenter" width="1340"]Kepala Desa Sidorejo Joko Nalongso sedang memberikan sambutan di acara Musdesus BLT-DD. Foto : Artadi Kepala Desa Sidorejo Joko Nalongso sedang memberikan sambutan di acara Musdesus BLT-DD. Foto : Artadi[/caption] Dampak dari perpanjangan BLT-DD tersebut mengakibatkan harus dilakukan refocusing anggaran desa. Hal itu dikarenakan kebutuhan dana untuk perpanjangan BLT-DD ini sebesar 171,9 juta rupiah. Total dana yang dianggarkan untuk BLT-DD selama 6 bulan sebesar 515,7 juta rupiah. Kades Joko Nalongso menjelaskan bahwa Refocusing tersebut mayoritas terdapat pada pembangunan infrastruktur seperti rabat jalan dan talud. Sehingga kegiatan yang dilakukan Refocusing tersebut terpaksa tidak bisa dilaksanakan pada tahun 2020 ini.