Menghadapi Pilkades 2019, BPD Membentuk Panitia Pilkades

  • Jun 24, 2019
  • artadiputra

sidorejo-wonogiri.desa.id Pada tahun 2019 ini Desa Sidorejo akan menghadapi pesta demokrasi tingkat desa yang akan dilaksanakan secara serentak se-Kabupaten Wonogiri. Sesuai dengan Lampiran Keputusan Bupati Wonogiri Nomor 184 Tahun 2019 tentang Jadwal Tahapan Pemilihan Kepala Desa Serentak Tahap 3 di Kabupaten Wonogiri maka Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Sidorejo melaksanakan rapat pembentukan Panitia Pilkades Desa Sidorejo Tahun 2019. Kegiatan ini bertempat di ruang rapat Kantor Desa Sidorejo, Senin (24/6/2019). [caption id="attachment_2372" align="aligncenter" width="678"]PJ Kepala Desa Sidorejo Rahmad Ari Windono sedang menyampaikan sambutannya. Foto :Artadi PJ Kepala Desa Sidorejo Rahmad Ari Windono sedang menyampaikan sambutannya. Foto :Artadi[/caption] PJ Kepala Desa Sidorejo Rahmad Ari Windono menyampaikan dalam sambutannya bahwa siapapun yang menjadi panitia harus netral agar pelaksanaan Pilkades 2019 dapat berjalan dengan lancar. Pilkades akan dilaksanakan pada Rabu 25 September 2019 bertempat di Balai Desa Sidorejo. Masyarakat yang akan menyalurkan hak pilihnya akan dibagi ke dalam 3 TPS. [caption id="attachment_2370" align="aligncenter" width="678"]Ketua BPD Sholeh sedang memimpin rapat Pembentukan Panitia Kepala Desa Tahun 2019. Foto : Artadi Ketua BPD Sholeh sedang memimpin rapat Pembentukan Panitia Kepala Desa Tahun 2019. Foto : Artadi[/caption] Rapat pembentukan panitia Pilkades langsung dipimpin oleh Ketua BPD Muhammad Nur Sholeh. Keputusan rapat menetapkan Hisyam dan Sugiyanto sebagai ketua dan wakil ketua Panitia Pilkades Desa Sidorejo Tahun 2019. Tahapan terdekat yang harus dilaksanakan oleh Panitia Pilkades adalah Penyusunan Daftar Pemilih Sementara (DPS). Keputusan rapat menetapkan Rato dan Isbani sebagai panitia seksi pendaftaran pemilih. Kegiatan ini dimulai pada 25 Juni 2019 dan akan berakhir pada 15 Juli 2019. [caption id="attachment_2369" align="aligncenter" width="678"]Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa Pilkades Tahun 2019 Hisyam. Foto : Artadi Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa Pilkades Tahun 2019 Hisyam. Foto : Artadi[/caption] Nantinya DPS yang tersusun akan mulai diumumkan pada 16 sampai 18 Juli 2019. Kemudian petugas menyusun Daftar Pemilih Tambahan pada 19 sampai 23 Juli 2019 dan akan diumumkan pada 24 sampai 26 Juli 2019. Sedangkan penetapan dan pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT) akan dilaksanakan pada 29 sampai 31 Juli 2019. Sementara pengumuman dan pendaftaran Bakal Calon (Balon) Kepala Desa akan dimulai pada 1 sampai 13 Agustus 2019. Selanjutnya tahapan seleksi administrasi, masukan masyarakat, seleksi hingga penetapan akan dilaksanakan mulai 14 Agustus 2019 sampai 12 September 2019. Bakal Calon yang mendaftar minimal 2 orang dan maksimal 5 orang. Jika ternyata lebih dari 5 orang pendaftar maka akan dilaksanakan seleksi tambahan berupa ujian tertulis.